Notification texts go here Contact Us Get It Now!

Penunjuk Arah Selain Mata Angin

Suatu saat saya pernah ditanya oleh seseorang, "Antum dari mana sebelum di Palembang?" Saya menjawab, "Saya dari Kalimantan Timur dan lahir di Jawa Tengah," dan saya menambahkan "hingga kini, separuh umur saya habis di Jawa, dan separuhnya lagi di Kaltim."

♣♣♣♣♣

Dalam beberapa hal, ada persamaan antara Kaltim dan Palembang. Misalnya, antara suku Kutai dan Palembang masih sama-sama Melayu. Sama-sama juga punya budaya berbasis sungai. Makanya tidak mengherankan jika nama-nama ikan sungai di dua daerah ini banyak yang sama! Selain itu ada satu hal lagi yang sama: istilah penunjuk arah.

Secara mainstream, penduduk bumi menggunakan 8 arah mata angin sebagai penunjuk arah, berpatokan pada posisi matahari atau rasi bintang.

Arah matahari terbit disebut timur (Jawa: wetan), jika kita menghadap ke arah ini, sebelah kanan disebut selatan, dan sebelah kiri disebut utara. Sedangkan arah matahari terbenam disebut barat (Jawa: kulon). Rasi bintang biasanya digunakan para pelaut: rasi bintang biduk besar untuk arah utara dan rasi "layang-layang" untuk selatan.

Nah, penduduk di daerah berbudaya "sungai" secara tradisional menggunakan istilah berbeda sebagai penunjuk arah. Ada 4 (empat) istilah utama: ULU, ILIR, DARAT, dan LAUT.

Ulu, adalah penunjuk untuk arah di mana air sungai berasal.
Ilir, penunjuk untuk arah di mana air sungai menuju muara.
Laut, adalah arah yang menuju sungai dari darat, dan
Darat, jika arahnya meninggalkan sungai menuju darat (bukan ke ulu atau ke ilir).

Itulah, penunjuk arah selain mata angin yang kita kenal.

About the Author

Ayah dari 3 anak blasteran Jawa dan Bugis-Mandar, non partisan, pembelajar, dan santri.

Posting Komentar

Silakan memberikan saran, masukan, atau tanggapan. Komentar Anda akan saya moderasi terlebih dahulu. Tautan aktif sebaiknya tidak dipasang dalam komentar. Dan, mohon maaf, komentar Anda mungkin tidak segera saya balas, karena kesibukan dan lain hal. Terima kasih :)
---Kosim Abina Aziyz
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.